Primacom Terima Penghargaan dari Hytera sebagai The Best Dealer di Indonesia
PT Primacom Interbuana (Primacom) menerima penghargaan dari Hytera Communication Corp. (Hytera), perusahaan telekomunikasi terkemuka yang berpusat di Tiongkok. Penghargaan ini diberikan dalam kategori The Best Dealer di Indonesia, sebagai bentuk apresiasi atas kontribusi Primacom dalam memperluas penetrasi teknologi Hytera di Tanah Air.
Acara penyerahan penghargaan ini diselenggarakan di JS Luwansa Hotel and Convention Center, Jakarta, pada 9 Desember 2024. Penghargaan diserahkan langsung oleh Overseas Channel Manager Hytera, Simon Gong dan diterima oleh Marketing Director Primacom, Domy K. Santoso.
Penghargaan ini semakin memperkokoh posisi Primacom sebagai salah satu perusahaan telekomunikasi terdepan di Indonesia. “Penghargaan ini bukan hanya untuk kami, tetapi juga untuk para pelanggan yang telah mempercayakan kebutuhan komunikasi mereka kepada Primacom,” ujar Domy K. Santoso ketika diwawancara.
Sebagai mitra resmi Hytera, Primacom telah menjadi reseller terpercaya untuk layanan radio trunking yang menggunakan digital mobile radio (DMR). Teknologi radio trunking yang dihadirkan memungkinkan efisiensi alokasi frekuensi radio dua arah, sehingga memberikan solusi komunikasi yang lebih efektif untuk berbagai kebutuhan industri.
Menggunakan perangkat DMR, solusi yang dihadirkan lebih dari sekadar komunikasi suara, meliputi pengiriman pesan teks, GPS tracking, geofence alert, speed alert untuk memantau kecepatan kendaraan, Push-to-talk over Cellular (PoC), dan fitur canggih lainnya. Dengan teknologi ini, Primacom membantu pelaku industri mewujudkan efisiensi operasional sekaligus meningkatkan keselamatan kerja di lapangan.
Sebagai perusahaan yang telah berdiri sejak 1991, Primacom memiliki rekam jejak dan pengalaman yang teruji dalam menyediakan solusi telekomunikasi bagi berbagai sektor industri di Indonesia. Komitmen ini membuat Primacom terus dipercaya oleh para mitra global, termasuk Hytera, dalam memperkuat jaringan komunikasi yang andal.