Mencoba Olahraga di Dalam Rumah Yang Aman Selama Pandemi

Penggunaan masker saat berolahraga seringkali menjadi faktor pertimbangan yang membuat seseorang menjadi enggan untuk berolahraga. Pasalnya, menggunakan masker ini membuat kita menjadi kurang nyaman bernafas saat berolahraga. Lantas, apa yang sebaiknya dilakukan agar dapat tetap berolahraga tanpa harus mengenakan masker? Salah satu solusinya adalah dengan melakukan olahraga di dalam rumah.

Ilustrasi Push-Up. Sumber: Verywell / Ben Goldstein

Menurut praktisi kesehatan olahraga dari Slim and Health Sports Therapy, dr. Michael Triangto, SpKO, saat pandemi, penting untuk melakukan olahraga untuk menjaga kesehatan tubuh dan meningkatkan imunitas. Ia menegaskan olahraga yang dilakukan harus bertujuan untuk sehat, bukan untuk membentuk tubuh.

“Ada latihan yang berjenis aerobik tujuan untuk menjaga dan meningkatkan kesehatan tubuh kita, dan latihan yang bersifat anaerobik yang ditujukan untuk menjaga kebugaran kita,” kata dr Michael.

Ada dua jenis olahraga sederhana di rumah yang dapat dilakukan, satu dengan alat bantu yaitu kardio dan tanpa alat bantu yaitu push-up. Olahraga yang dilakukan harus disesuaikan dengan kapasitas masing-masing dengan intensitas ringan dan sedang.

Jenis olahraga kardio adalah olahraga yang efektif membakar lemak dan membuat tubuh berkeringat. Untungnya olahraga ini bisa dilakukan di rumah sehingga mengurangi risiko kamu terjangkit COVID-19. Jika kamu memiliki treadmill, sepeda statis atau alat kardio lainnya di rumah, maka kamu bisa memanfaatkannya. Namun, jangan khawatir, lompat tali atau skipping juga bisa menjadi alternatif.

Push-up adalah olahraga yang tepat jika kamu ingin memperkuat tubuh bagian atas, seperti dada. Jika rutin dilakukan setiap hari, maka dapat meningkatkan kekuatan otot dada dan tubuh menjadi lebih fit. “Push-up bisa kita ubah menjadi lebih applicable, misalnya sedang di dapur memasak air, sambil menunggu air mendidih kita dapat melakukan push-up di dinding atau meja dapur,” jelas dr. Michael dalam sebuah bincang siaran langsung di Instagram, Minggu (5/7). “Kita tidak butuh olahraga yang sulit untuk menjadi sehat. Yang kita butuhkan adalah olahraga tadi dilakukan secara terukur, teratur, dan berkesinambungan,” imbuhnya.

So, Partners apa sudah siap untuk melakukan olahraga di rumah? Langkah awal memang berat namun jika dilakukan dengan konsistensi dan motivasi yang benar akan membuahkan hasil yang tidak pernah mengecewakan. Stay healthy, Partners!

Sumber referensi:

Halodoc: Ini Olahraga yang Aman Dilakukan Selama Pandemi Corona

Media Indonesia: Olahraga Saat Pandemi, Lebih Aman Dilakukan di Rumah

Similar Posts