3M Saja Tidak Cukup! Ini Protokol 5M yang Paling Baru

Setiap elemen masyarakat dituntut proaktif menerapkan protokol kesehatan guna menekan laju persebaran COVID-19. Terpantau sejak awal Februari, tren kasus terkonfirmasi positif cenderung menurun. Apalagi sejak program vaksinasi digencarkan pemerintah, hal ini seolah memberi angin segar dan optimisme bagi masyarakat Indonesia.

Akan tetapi, sekalipun vaksin sudah beredar secara bertahap, kewajiban menerapkan protokol kesehatan tidak boleh diabaikan. Alih-alih melonggar, pemerintah justru menambahkan imbauan 3M menjadi 5M. Apa saja itu?

Sebenarnya, 5M merupakan pelengkap atas imbauan 3M, yakni memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan. Namun, ada penambahan 2 poin baru untuk mengoptimalkan upaya preventif melawan COVID-19. Dilansir dari situs Kementerian Kesehatan, kedua poin yang ditambahkan adalah menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilitas.

Jadi, rincian 5M yang paling baru adalah:

 
1. Memakai Masker

Menurut Pergub DKI Jakarta No. 3 Tahun 2021, hanya ada dua jenis masker yang dapat dipakai masyarakat, yakni masker medis dan masker kain tiga lapis. Masker medis harus memiliki efisiensi penyaringan bakteri dan partikel minimal 98% serta resisten terhadap 120 mmHg. Sementara itu, masker kain wajib terbuat dari bahan katun 3 lapis dengan warna berbeda pada bagian luar dan dalam masker.

 
2. Menjaga Jarak

Menghindari kontak fisik adalah sebuah keharusan. Untuk itu, #SahabatPrimacom harus menjaga jarak dengan orang-orang lainnya minimal 1 meter. Selain itu, hindari berjabat tangan, bersentuhan, atau berdesakan dengan orang lain.

 
3. Mencuci Tangan

Mencuci tangan dengan air mengalir dan sabun sangat direkomendasikan. Akan tetapi, apabila tidak tersedia, pastikan #SahabatPrimacom selalu membawa hand-sanitizer saat bepergian.

 
4. Menjauhi Kerumunan

Prinsipnya, semakin banyak orang yang #SahabatPrimacom temui, semakin besar pula kemungkinan terjangkit COVID-19. Itu sebabnya, apabila terpaksa harus beraktivitas di luar rumah, hindari berkerumun dan mengunjungi pusat keramaian.

 
5. Mengurangi Mobilitas

Daya infeksi COVID-19 tidak boleh dianggap remeh. Bahkan, seseorang yang sudah terinfeksi bisa saja tidak menunjukkan gejala apa pun. Oleh karena itu, apabila tidak ada hal mendesak, #SahabatPrimacom sangat dianjurkan untuk berdiam di rumah.

Ilustrasi Gambar oleh Tim Gugus Satgas Primacom

Yuk, disiplin menaati protokol 5M demi menjaga diri sendiri dan orang-orang terdekat. Bersama, kita berperan aktif membantu pemerintah menangani pandemi ini.

Similar Posts